SMKN 2 Tanjung Selor melaksanakan kegiatan Training of Trainer (TOT) /microteaching tentang Instalasi Fiber Optik yang dilaksanakan oleh PT.Telkom Indonesia melalui Lembaga Sertifikasi Profesi Fiber Akademi Telkom Akses pada tanggal 05 – 08 Maret 2024. Kegiatan ini merupakan bagian dari pengadaan laboratorium Fiber Optik untuk Program Persiapan Kelas Industri Digital (KiDi) PT. Telkom Indonesia dengan SMK Negeri 2 Tanjung Selor khususnya pada Program Keahlian Teknik Komputer dan Jaringan (TKJ).
Sebagai narasumber kegiatan TOT/Microteaching tersebut langsung dari Fiber Akademi Telkom Akses Kalimantan Utara, sebanyak 2 orang yaitu Donny Ram Ogi dan Rian Handono, sedangakan untuk peserta TOT/Microteaching tersebut dihadiri oleh semua Tenaga Pendidik yang mengajar Keahlian Kejuruan khususnya Program Keahlian Teknik Komputer dan Jaringan (TKJ).
Kegiatan TOT/microteaching ini dipergunakan untuk mempersiapkan pengajar FO bersertifikat, untuk mengajar peserta didik jurusan TKJ (Teknik Komputer Jaringan). Materi FO disampaikan oleh trainer yang mumpuni dari perwakilan Telkom yang memang professional dibidangnya.
Materi yang disampaikan meliputi yang pertama, Konsep topologi FTTH, pengenalan peralatan FO seperti alat ukur dan alat sambung. Di antaranya yaitu Fusion Splicer & Acc (termasuk cleaver, dan striper), JC (Joint Closure), OTB (Optical Termination Box), ODP (Optical Distribution Panel), OTDR (Optical Time Domain Reflectometer), OPM (Optical Power Meter), VLS (Visual Fault Locator), OLS (Optical Light Source), dan lain-lain. Kedua, cara menganalisis jaringan (layak dipakai atau tidak). Dan yang ketiga adalah – penyambungan kabel FO menggunakan Fusion Splicer.
Kegiatan TOT/microteaching ini dipergunakan untuk menjawab tantangan perkembangan jaman dan tuntutan industri dari kabel UTP (Unshielded Twisted Pair) ke kabel fiber optik. Setelah Training /Microteaching tersebut dilaksanakan serta pengadaan perlengkapan laboratorium Fiber Optik (FO), dalam waktu dekat ini akan segera dilakukan penandatanganan MoU/Perjanjian Kerjasama dengan PT.Telkom Indonesia sebagai mitra penyelenggara Kelas Industri Fiber Optik pada Progrma Keahlian Teknik Komputer dan Jaringan (TKJ).
Kelas Industri adalah kelas khusus yang dibuat di lingkungan sekolah sebagai bagian dari kerja sama antara instansi pendidikan dan industri yang relevan dengan jurusan di SMK. Dalam hal ini, sekolah memiliki kebebasan untuk menentukan sendiri dengan industri mana mereka ingin bekerja sama.
Dengan mengikuti Kelas Industri, siswa-siswi SMK dapat mengimplementasikan materi pembelajaran yang mereka dapatkan di pendidikan formal ke dalam sistuasi nyata di dunia usaha/dunia industri. Penerapan teori-teori menjadi praktik nyata akan membantu mereka memahami konsep-konsep yang berkaitan dengan jurusan mereka dengan lebih baik.
Siswa SMK yang mengambil Kelas Industri memiliki kesempatan untuk memperoleh keterampilan dan pengetahuan praktis yang sesuai dengan kebutuhan industri. Ini membuat mereka menjadi lulusan yang lebih berkualitas, siap kerja, dan memiliki nilai tambah.
Kerja sama yang dijalin sekolah dengan industri memberikan siswa akses langsung ke dunia kerja dan memungkinkan mereka membangun relasi dengan para profesional dalam industri tersebut. Relasi ini dapat sangat berharga dalam mencari pekerjaan atau mendapatkan bimbingan karier ke depannya.
Keterampilan dan pengetahuan yang diperoleh melalui Kelas Industri biasanya sangat relevan dengan apa yang dibutuhkan oleh industri. Oleh karena itu, siswa yang menyelesaikan program ini mendapatkan kompetensi yang diakui di pasar kerja, sehingga membuat mereka menjadi calon yang lebih menarik dalam proses seleksi kerja.
Copyright © 2023 – SMKN 2 Tanjung Selor.
All Rights Reserved. Made with by School